Senin, 19 November 2018

Keunikan Daerah Karawang

Karawang
Welcome to my blog brobro
Pada kesempatan kali ini saya akan memberi tahu keunikan tetang karawang mulai dari:
Tempat wisata:
1. Candi Jiwa


Candi Jiwa adalah salah satu tempat wisata dikarawang yang cukup dikenal, candi jiwa ini terletak di
Segaran, Batujaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat 41354
2. Green Canyon

Green Canyon juga merupakan tempat yang cukup bagus di Karawang. Green Canyon terletak di Kampung Tonjong Roke, Desa Medal Sari, Kecamatan Pangkalan – Loji, Kabupaten Karawang, Jawa Barat
 3. Waterboom curug cigentis

Merupakan tempat wisata berenang di karawang, letaknya di Mekarbuana, Tegalwaru, Mekarbuana, Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat 41362

Budaya:
1. Seni tari Jaipong

Hasil gambar untuk jaipong karawang
Karawang pada mulanya merupakan sebuah kota budaya yang memiliki banyak keunikan Seni, salah satunya adalah tari jaipong. Jaipongan yang merupakan Tarian khas Budaya Sunda sangat kental mempengaruhi budaya Karawang, dimana hampir dalam setiap kegiatan upacara hajatan atau ceremonial, Tari Jaipong selalu hadir untuk memeriahkan suasana. 
Orang-orang mengatakan bahwa tari jaipong itu adalah tarian pemikat laki-laki, dan menguras habis harta pria hidung belang. Cerita itu belum jelas kan kebenarannya dari mitos ini muncullah istilah “Goyang Karawang”.
 2. Wayang golek
Hasil gambar untuk WAYANG GOLEK KARAWANG
Wayang Golek merupakan kesenian tradisional dari Jawa Barat yaitu kesenian yang menampilkan dan membawakan alur sebuah cerita yang bersejarah. Wayang Golek ini menampilkan golek yaitu semacam boneka yang terbuat dari kayu yang memerankan tokoh tertentu dalam cerita pawayangan serta dimainkan oleh seorang Dalang dan diiringi oleh nyanyian serta iringan musik tradisional Jawa Barat yang disebut dengan degung. Tontonan ini sudah ada sejak lama.
Keunikan Karawang :
Goyang Karawang
Hampir semua masyarakat Indonesia pernah mendengar goyang karawang. Sampai – sampai ada sebuah lagu yang khusus bercerita tentang goyang karawang.  Awalnya goyang karawang ini muncul dari kebiasaan para ibu dan remaja wanita yang asik menumbuk padi. Gerakan menumbuk padi bersama sama ini membuat sebuah goyangan yang kemudian di kombinasikan dengan tari jaipong yang berasal dari bandung. Kemudian lahirlah sebuah tarian yang dikenal dengan goyang karawang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar